Pengertian Kawat Skrin Untuk Tambang Emas

               Sering kita dengan kawat skrin, namun sebenarnya apa pengertian kawat skrin untuk tambang emas? Sebelumnya perlu diketahui jika dalam industri pertambangan banyak peralatan yang digunakan. Salah satunya kawat skrin yang digunakan sebagai penyaring atau pengayak.

               Jadi, jika bertanya terkait pengertian kawat skrin untuk tambang emas, maka jawabannya ini adalah alat pengayak yang membantu pemisahan emas dari pengotornya.

 

Bahan pembuat kawat skrin

               Bahan pembuat kawat skrin sebenarnya ada banyak, namun yang direkomendasikan adalah yang terbuat dari stainless steel. Hal ini karena stainless steel memiliki karakteristik yang tahan alkali, tahan asam, tahan aus, dan tahan panas.

Tak hanya itu, bahan stainless steel juga memiliki tampilan yang baik dan memiliki usia yang panjang. Oleh karena itulah stainless steel sangat direkomendasikan untuk dipilih khususnya jika kawat skrin ini difungsikan untuk penambangan emas.

 

Fungsi kawat skrin

               Perlu diketahui jika dalam proses penambangan emas dikenal istilah mineral dressing atau proses pengolahan bahan galian untuk memisahkan mineral pengotor dengan mineral utamanya. Salah satu cara yang digunakan yakni menggunakan ayakan atau screening.

               Screening dimulai dari sizing atau penyeragaman butiran sehingga ukuran partikel menjadi homogen. Untuk ini diperlukan ayakan atau screening yang ukurannya bertahap sehingga diakhir pengayakan bisa didapatkan hasil yang sesuai keinginan.

               Dalam pengayakan kita juga akan mengenal istilah oversize yang mana ukuran batuan lebih besar daripada lubang ayakan, dan undersize yang artinya ukuran batuan lebih kecil dari lubang ayakan. Proses pengayakan juga sebaiknya dalam kondisi kering sehingga hasilnya bisa maksimal.

               Kawat skrin yang dijual di pasaran terdiri dari beberapa besaran lubang yang berbeda. Pemilihan besaran lubang ini disesuaikan dengan kebutuhan penambang.

               Itulah diatas sedikit ulasan tentang pengertian kawat skrin untuk tambang emas hingga fungsinya. Kamu bisa menemukan kawat skrin ini dengan mudah baik secara online ataupun offline. Sebelum memilih pastikan terlebih dulu detail bahan, kualitas serta harga dipasaran. Jangan tergiur harga murah, namun pastikan dulu kualitasnya.

Kimiaku

Halo, Saya perwakilan dari KIMIAKU, yaitu agen resmi distributor bahan kimia emas dan air jika anda pengguna karbon aktif, soda api dan sebagainya bisa kontak kami ya terimakasih

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama